Tuesday, February 16, 2010

For Woman only : Kaburlah Secepat Mungkin Jika Anda Bertemu 7 Tipe Pria Ini



Ada banyak tipe pria yang seharusnya tidak perlu Anda dekati. Kalau perlu, kabur secepat mungkin jika pria potensial Anda cenderung memiliki kepribadian negatif semacam ini. Kenapa? Karena pria-pria ini kemungkinan akan membuat Anda tersiksa secara emosional atau mematahkan hati Anda. Pendeknya, mereka tidak cukup pantas untuk diri Anda yang begitu spesial.
Nah, ini dia daftar yang disusun oleh Pam Houston dari The O Magazine. Kami telah memilihkan 7 tipe pria yang sebaiknya di-hindari para wanita Indonesia.

Pria yang tak muncul tanpa kabar
Anda bertemu pria ini di kota tempat tinggal Anda, mungkin di acara seminar, pernikahan, atau pameran. Setelah ia pulang ke kotanya, Anda terus berhubungan melalui telepon dan email. Anda yakin kalau Anda jatuh cinta. Dua bulan kemudian, ia meminta Anda datang ber-kunjung ke kotanya. Anda pun segera mengemas koper dan berangkat saat ada long weekend. Sesampainya di kota tersebut, pria yang telah berjanji akan menjemput Anda di airport itu tidak muncul, bahkan setelah Anda menunggu lebih dari dua jam.

Pada kasus yang berbeda, Anda mungkin telah melakukan pen-dekatan selama beberapa minggu dengan pria ini, lewat telepon, SMS, chat room, dan email. Akhirnya kalian sepakat bertemu di sebuah kafe. Tapi setelah Anda menghabiskan beberapa gelas minuman, ia tetap tak muncul tanpa kabar berita apapun. Setelah itu ia jadi sulit dihubungi dan berkesan menghindar menggunakan berbagai kebohongan. Nah, sekarang saatnya Anda melupakan pria itu dan melanjutkan hidup Anda.
Pria pencemburu
Pada awal kencan, dia melotot pada waiter tampan yang tersenyum pada Anda. Lalu ia jadi marah saat Anda terlalu lama berada di bank untuk meminta informasi pada customer service yang kharismatik mengenai bunga deposito saat ini. Ketika ia bersikeras bahwa Anda dan saudara lelaki Anda berpelukan terlalu lama, atau kalau dokter ginekolog Anda lesbi dan naksir Anda, sudah saatnya untuk kabur jauh-jauh.

Meskipun pada awalnya Anda merasa cukup bangga karena bisa dicemburui pria yang potensial, akhirnya ia akan jadi menyusahkan hidup Anda. Ketika Anda putus dengannya, ia bakalan terus meng-awasi Anda dari jauh dan mengganggu kencan Anda berikutnya dengan pria lain.

Pria kasar
Pria semacam ini mulai beringkah dengan mencengkeram lengan Anda, menjambak rambut Anda, atau mendorong dada Anda. Meski pada umumnya para wanita sudah tahu apa yang akan mereka dapatkan jika ber-hubungan dengan pria kasar, masih banyak juga yang dibutakan oleh cinta dan bertahan. Jika pria Anda adalah pria semacam ini, dis-kualifikasikan dia secepatnya dan pergilah dari hadapannya.

Pria hobi selingkuh
Pada awal saat Anda mulai berpacaran, ia akan membuat alasan bahwa ia sakit dan harus membatalkan kencan. Kemudian Anda harus berusaha mengabaikan fakta bahwa ia tidak datang saat Hari Valentine, meskipun Anda sudah susah-payah membuatkan kue brownies favoritnya. Kalau ada telepon masuk saat ia bersama Anda, ia harus pergi ke ruangan lain untuk menerimanya. Yang lebih parah, waktu Anda iseng-iseng memeriksa teleponnya, Anda menemukan pesan-pesan mesra dari gadis lain. Segera campakkan dia dan cari pria lain yang lebih pantas untuk Anda.

Pria yang pernah ditinggalkan pacarnya—untuk wanita lain
Jika Anda kebetulan berkencan dengan pria yang sebelumnya ditinggalkan pacarnya untuk wanita lain, hati-hatilah. Pada dasarnya, pria semacam ini cen-derung sangat marah, meskipun mereka berusaha menutupinya sekuat tenaga. Kalau pria Anda adalah tipe semacam ini, Anda harus siap-siap meninggalkan sahabat-sahabat perempuan Anda. Kalau tidak, ia akan mulai me-nuduh Anda lesbian.

Pria narsis
Pacar Anda tidak suka kucing Anda? Itu sah-sah saja, tapi kalau ia tidak mau bertegur sapa pada kakak Anda, menolak diajak ikut arisan keluarga yang cuma tiga bulan sekali, dan mengeluh pan-jang lebar ketika Anda janjian bertemu teman-teman Anda di mall, maka lebih baik Anda mencari penggantinya.

Seorang pria yang merasa terancam pada cinta yang Anda berikan pada kucing peliharaan akan menjadi sebuah ancaman yang lebih besar daripada yang Anda bayangkan. Berpacaran dengannya berarti memulai episode yang penuh konflik dalam hidup Anda, yang akhirnya membuat Anda lelah dan malas bangun di pagi hari.

Pria yang jengkel karena Anda lebih sukses
Perhatikan dengan seksama bagai-mana pacar Anda menerima pujian mengenai uang dan status. Jika ia mendapatkan promosi jabatan tapi ia mengeluh kalau sebenarnya ia cuma mendapat kenaikan upah lima puluh ribu rupiah sehari setelah pajak, itu pertanda buruk pertama. Ketika ia menggunakan istilah “proyek kecil kamu” untuk membicarakan pekerjaan Anda yang keuntungannya bisa mengalahkan gajinya selama beberapa bulan, itu pertanda buruk kedua.

Hanya karena pacar sulit menerima kenyataan bahwa wanita bisa menghasilkan uang lebih banyak dari dia, bukan berarti Anda harus menjadi martir untuk menyelamatkan mukanya. Masih banyak lelaki di luar sana yang tak keberatan berhubungan dengan wanita yang lebih sukses dan akan menganggap talenta Anda sebagai sesuatu yang positif dan membanggakan.
(niq)

Sumber: hanyawanita.com

No comments: